The King of Fighters XIII: Global Match adalah versi rilis ulang dari KOF XIII yang sebelumnya diluncurkan untuk PS3 dan Xbox 360. Seperti rilis ulang game SNK lainnya, game ini tidak menambahkan konten, karakter, atau cerita baru, melainkan difokuskan pada peningkatan fitur online-nya.
Mode dan Fitur Baru
KOF XIII menawarkan berbagai mode permainan yang lengkap, mulai dari Tutorial untuk mengenalkan mekanik dasar pertarungan, Arcade dan Story Mode sebagai pilihan single-player, Versus untuk multiplayer offline, Practice untuk berlatih keterampilan dengan berbagai fasilitas yang disediakan, Mission yang menantang Anda menyelesaikan berbagai kombo, hingga Gallery yang menyajikan fitur bonus seperti ilustrasi, musik, dan ending. Ada juga opsi Customize untuk mengubah palet warna karakter.
Perubahan paling signifikan terletak pada Online Mode yang kini diperbarui dengan fitur Rollback Netcode. Peningkatan ini membuat pertandingan lebih stabil dan memungkinkan Anda menonton pertandingan sambil menunggu. Fitur ini membuat pengalaman bertarung online lebih lancar dan stabil dibandingkan versi original, sehingga mengurangi lag-input akibat perbedaan koneksi internet antar pemain.
Meski fitur-fitur tersebut meningkatkan pengalaman, jumlah pemain aktif cukup sedikit, yang dapat mengakibatkan waktu tunggu yang lama. Ini dimengerti, mengingat banyak game fighting modern lain yang masih populer, termasuk The King of Fighters XV. Namun, lobby online menyediakan indikator jumlah pemain aktif di server, sehingga Anda bisa mengetahui apakah server sedang ramai atau sepi.
Roster
KOF dikenal dengan roster karakter yang sangat banyak. Namun, mereka pernah membuat kesalahan besar di KOF XII dengan menyajikan jumlah karakter yang sangat sedikit, di mana setiap karakter berdiri sendiri tanpa tim, sehingga mendapatkan kritik tajam dari para penggemar. Bahkan, mereka berani tidak menyertakan salah satu karakter ikoniknya, Mai Shiranui.
Mengambil pelajaran dari pengalaman itu, KOF XIII kembali ke formula sebelumnya, di mana karakter-karakternya kini tergabung dalam tim dan jumlahnya cukup banyak. Terdapat total 10 tim berbeda yang bisa Anda pilih, termasuk tim-tim veteran seperti Japan Team Women’s Fighting Team, Ikari Warriors Team, Fatal Fury Art of Fighting Team, Psycho Soldier Team, dan Kim Team, yang kembali memeriahkan pertarungan dalam format 3 lawan 3.
Fighting Mechanics
KOF XIII tetap mempertahankan formula klasik pertarungan tim 3 lawan 3. Ciri khas ini membedakan KOF dari game fighting lainnya dan harus terus dijaga. Dari segi gameplay, KOF juga masih menggunakan skema kontrol empat tombol, sehingga para pemain veteran dapat dengan cepat beradaptasi.
Secara gameplay, tidak banyak perubahan dari seri sebelumnya maupun dari seri KOF terbaru. Anda masih perlu memutar tombol D-Pad atau analog kiri sambil menekan tombol aksi untuk melepaskan jurus karakter. Namun, KOF XIII belum memiliki Auto-combo seperti KOF XIV, sehingga Anda harus merangkai kombo secara manual dari variasi serangan setiap karakter.
Fitur baru dalam seri ketiga belas ini adalah NEO MAX Super Special Moves, yang dapat dilakukan saat karakter Anda berada dalam Hyper Drive Mode dan memiliki setidaknya dua bar Super. Dengan fitur ini, Anda dapat menggabungkan beberapa gerakan spesial, EX, hingga Super Move untuk memperpanjang kombo. Fitur ini sebenarnya pernah ada di KOF 2002 dengan nama MAX2, namun NEO MAX Super Special Moves tidak tergantung pada jumlah Health Bar Anda.
Gameplay Aspek Grafis dan Audio
Berbeda dengan visual 3D yang cepat terlihat usang, visual 2D dapat dianggap tak lekang oleh waktu. Meskipun sudah berusia cukup lama, tampilan game ini tetap indah, baik di layar besar PS4 maupun layar kecil seperti Nintendo Switch.
Menurut kami, KOF XIII memiliki sprite karakter terbaik yang pernah dibuat oleh SNK. Begitu pula dengan latar belakang stage-nya yang sangat menawan dan meriah. Dengan keindahan visual ini, performa framerate tidak terpengaruh, tetap stabil dalam berbagai situasi.
Dari semua game yang pernah dibuat oleh SNK, The King of Fighters XIII memiliki soundtrack yang paling enak didengar dan masih kami nikmati hingga sekarang. Lagu-lagu tema setiap tim memiliki karakteristik dan ciri khas yang menarik, sehingga mudah dikenali. Kualitas sulih suara juga sangat memuaskan. Meskipun hanya tersedia dalam satu bahasa, kualitasnya di atas rata-rata dan tidak diragukan lagi.
The King of Fighters XIII: Global Match tetap sebaik yang kami mainkan di era PS3/Xbox 360. Kualitas SNK sebagai pengembang game fighting yang hebat memang tidak perlu diragukan. Dengan pembaruan fitur online, game ini kini hadir dalam bentuk terbaiknya.